Pemkot Kediri Lewat Dinsos Kota Kediri Salurkan Bantuan BLT DBHCHT kepada Ribuan Anak Yatim di Kota Kediri

Bagikan

Mbak Walikota Kediri Vinanda Prameswati dan Wakil Walikota Gus Qowim bersama Kepala Dinas Sosial Kota Kediri, Ketua DPRD Kota Kediri, Kapolresta Kediri, Kejaksaan Negeri Kota Kediri, Pengadilan Negeri Kediri, Komandan Kodim dan semua unsur yang mewakili saat Salurkan Batuan BLT DBHCHT kepada Ribuan Anak Yatim di Kota Kediri

Kediri, Radar Independen – Pemerintah Kota Kediri melalui Dinas Sosial Kota Kediri menyalurkan bantuan sosial BLT DBHCHT bagi anak yatim se-Kota Kediri berlangsung di Halaman Balai Kota Kediri, Jawa Timur, Kamis (11/12/2025).

Sebanyak 1.241 anak yatim yang hadir di halaman Balai Kota Kediri dipenuhi dengan semangat dan keceriaan serta harapan yang cerah.

Dalam kesempatan ini, Wali Kota Kediri Vinanda Prameswati dalam sambutannya menyampaikan bahwa momen ini merupakan wujud kepedulian dan komitmen Pemkot Kediri memastikan tidak ada anak yatim yang berjalan sendirian. Anak yatim memiliki kesempatan yang sama untuk tumbuh kembang di lingkungan yang aman, nyaman penuh perhatian, sehingga dapat meraih masa depan yang cerah.

Pemkot Kediri terus berkomitmen untuk memberikan beberapa program dan menyentuh langsung kebutuhan anak-anak, mulai dari bantuan sosial, penanganan anak terlantar hingga perlindungan jaminan sosial.

“Hal ini merupakan visi kita untuk mewujudkan Kota Kediri yang Mapan. Ia berpesan teruslah adek-adek belajar berani memiliki cita cita yang besar dan belajar bersungguh-sungguh serta yakin bisa meraih cita-cita,” ujar Mbak Wali sapaan akrabnya.

Ia juga mengajak bergandengan tangan untuk menumbuhkan ekosistem Kota Kediri yang aman, nyaman dan ramah serta berpihak kepada kepentingan terbaik bagi tumbuh kembang anak.

“Dengan kolaborasi dengan berbagai pihak kita dapat mewujudkan Kota Kediri sebagai Kota Layak Anak sesungguhnya,” ucapnya.

Mbak Wali menambahkan untuk penyaluran BLT DBHCHT sebelumnya sudah dilakukan oleh Pemerintah Kota Kediri kepada buruh pabrik rokok, fakir miskin, anak disabilitas dan anak yang berhadapan dengan hukum. 

“Dan hari ini pemberian santunan kepada anak yatim kurang lebih 1.241 anak. Semoga bantuan ini bermanfaat untuk anak-anak yatim,” ucap Mbak Wali.

Mbak Wali juga berpesan agar bantuan digunakan sesuatu hal yang bermanfaat. Seperti, kesehatan dan kebutuhan pendidikan. 

“Bantuan yang diberikan sebesar Rp 600.000 per anak agar digunakan ke hal-hal yang positif,” tutup Mbak Wali.

Sementara, Kepala Dinas Sosial Kota Kediri Imam Muttakin menyampaikan Pemerintah Kota Kediri menjalin kerjasama dengan seluruh elemen dan lingkungan masyarakat bersama untuk menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi tumbuh kembangnya anak-anak di Kota Kediri.

“Ada berbagai program yang ada di Dinas Sosial Kota Kediri. Mulai bansos, pendampingan sosial bagi anak, rehabilitasi sosial, penguatan anak dan penanganan anak terlantar,” ucapnya.

Menurut Imam bahwa bantuan BLT dari DBHCHT untuk anak yatim masuk desil 1 sampai desil 5.

“Syaratnya benar-benar merupakan anak yatim dan usianya dibawah 18 tahun. Bantuan kali ini sejumlah 1.241 penerima anak yatim,” ucapnya.

Hadir dalam kegiatan ini, Wali Kota Kediri Vinanda Prameswati, Wakil Wali Kota Kediri KH.Qowimuddin, jajaran Forkopimda Kota Kediri, Kepala Dinas Sosial Kota Kediri Imam Muttakin, Perwakilan PT.Gudang Garam, Perwakilan Bank Jatim dan anak yatim. (adv/ard)


Bagikan